Selasa, 27 Desember 2016

Rangkaian Pompa Air Otomatis Sederhana

Selamat pagi,
Sehabis subuh dan sebelum berangkat beraktifitas pagi ini Saya akan berbagi sedikit rangkaian sederhana yang belum sempat Saya posting kemarin. Kemarin Kita sudah membuat Indikator Level Tampungan Air. Dan sempat terpikir kenapa tidak sekalian dibuat otomatis saja.
Ok, sekarang Kita coba merancang rangkaian elektronik sederhana untuk menyalakan dan mematikan pompa air secara otomatis berdasarkan level ketinggian yang Kita inginkan.
Langsung simak rangkaian berikut yaa !!!
Pompa Air Otomatis
Cara Kerja Rangkaian :
Ketika ketinggian air berada dibawah sensor 01(bawah) maka pompa air akan ON mengisi tampungan air sampai level ketinggian air menyentuh sensor 02 (atas) kemudian pompa air OFF/STOP. Ketika level air mulai surut sampai sensor 02 tidak tersentuh air maka pompa air masih OFF. Pompa air akan ON kembali setelah level air dibawah atau tidak menyentuh sensor 01.

Nahhh mudah kan? Dengan biaya yang sangat terjangkau, sekarang tidak lagi bolak-balik menyalakan dan mematikan pompa air apalagi sampai kehabisan air saat mandi. Sistem akan bekerja sendiri secara otomatis untuk Anda.

Akan lebih cantik lagi apabila digabung dengan project kemarin "INDIKATOR LEVEL AIR TAMPUNGAN AIR".

Note : WARNING !!! BAHAYA TERSENGAT ALIRAN LISTRIK. Hati-hati saat membuat power supply untuk rangkaian ini karena arus listrik menyentuh/terhubung kedalam air. PASTIKAN !!! Tidak ada kebocoran arus / tegangan 220VAC.

Terima kasih sudah intip-intip, share ke teman-teman yang membutuhkan dan jangan lupa kritik dan sarannya supaya Saya dapat menyajikan artikel yang lebih baik.
 
SELAMAT MENCOBA !!!

11 komentar:

  1. gawe alarm banjir wae yuh,, kan ngko nek PCH klelep PNR siaga 3 wkwkwkwkwkwk

    BalasHapus
  2. bos itu rangkaianya pakai TR bc557 smua,apa boleh campur sama bc547

    BalasHapus
  3. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  4. Gan itu kan dihubungkan ke 12 vdc yang positif nya cuma saya bingung kalo negatifnya kemana ya?

    BalasHapus
  5. BC547 apa campur BC557 gan...mohon du balas gan...biar sekali rankai terus jadi gan...

    BalasHapus
  6. kabel yg ketandon pake apa? kalo korosi apa rangkaian masih bisa bekerja?

    BalasHapus
  7. Super sekali sdh membagi ilmunya

    BalasHapus
  8. Kenapa tr ny panas,,,pas lagi pengisian,,,mohon info nya terimakasih

    BalasHapus